Pengumuman Lowongan Kerja Keduluan Yang Palsu

Pengumuman Lowongan Kerja Keduluan Yang Palsu
Foto: Jawa Pos

Selanjutnya, peserta diminta melakukan pembayaran sesuai kode yang dikirimkan sesuai harga dan batas waktu yang ditentukan.

Pembuat surat itu juga mencantumkan cara pembayaran. Bisa melalui ATM, phone banking, internet banking, atau setoran tunai di bank terdekat. Setelah pembayaran, peserta akan mendapat pemberitahuan tiket elektronik melalui e-mail.

Dalam surat tersebut juga dijelaskan bahwa biaya tiket dan hotel peserta dari luar kota akan diganti PT KAI melalui biro travel yang ditunjuk. Penggantian dilakukan setelah peserta tiba di lokasi acara. Syaratnya, menunjukkan kuitansi pembelian tiket dan bill hotel.

Tersebarnya kabar itu langsung dibantah. PT KAI menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar. Senior Manager Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Suprapto menyatakan, segala proses rekrutmen resmi PT KAI dilakukan melalui website resmi PT KAI, yakni https://recruitment.kai.id. ”Mulai pengumuman hingga proses pengiriman berkas, melalui website itu,” katanya.

Perekrutan pegawai di PT KAI juga tidak dikenakan biaya apa pun. Termasuk uang muka, uang tanda jadi, atau segala jenis biaya serupa.

Karena itu, manajemen PT KAI mengimbau masyarakat untuk waspada atas segala upaya penipuan yang memanfaatkan momen perekrutan pegawai PT KAI.

Jika dicermati, pola registrasi di atas sebenarnya sama persis dengan pembelian tiket melalui online. Peserta diarahkan melakukan pemesanan secara online, mengisi data, melakukan pembayaran, dan mendapat kode booking.

Dengan kata lain, calon korban dipaksa secara tidak sadar untuk membeli tiket ke biro travel tertentu. Jika ada yang percaya, biro perjalanan itulah yang diuntungkan. Padahal, kabar penggantiannya palsu.

Para pencari kerja kerap menjadi korban hoaks. Nah, yang satu ini, kabar palsu itu muncul sebelum lowongan resmi dibuka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News