Penjualan Hewan Kurban IdulAdha 2021 Anjlok, Pedagang: Bisa Sampai 60 Persen

Penjualan Hewan Kurban IdulAdha 2021 Anjlok, Pedagang: Bisa Sampai 60 Persen
Ada penurunan penjualan hewan kurban tahun ini. Ilustrasi: Ricardo/JPNN.com

Sapi dengan kriteria harga dan bobot tersebut rata-rata hanya dapat dipenuhi oleh jenis sapi Madura dan sapi Bali. Sementara sapi kriteria dewasa untuk jenis seperti sapi limosin dan sapi brahman rata-rata memiliki bobot besar dengan harga di atas Rp 25 juta per ekor.

Selain itu, pedagang hewan kurban di Depok yang juga pemilik Mall Hewan Qurban H Doni mengaku adanya penerapan PPKM Darurat yang berlaku sejak 3-20 Juli 2021 turut berdampak pada penurunan penjualan hewan ternaknya.

Menurut dia, keterbatasan mobilitas membuat pembeli tidak bisa mengunjungi Mall Hewan Qurban miliknya.

"Saya rasa bukan turun 10 persen lagi, itu akan turun mencapai bisa 60 persen, karena dengan adanya PPKM DKI dan di Depok ini ketat sekali," katanya. (antara/jpnn)

Terjadi penurunan signifikan pada penjualan hewan kurban pada Iduladha tahun ini.


Redaktur & Reporter : Elvi Robia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News