Penjualan Mercy Anjlok, BMW Meningkat

Penjualan Mercy Anjlok, BMW Meningkat
Ilustrasi Mercedes-Benz. Foto; AFP

Di sisi lain, pangsa pasar Mercy di Jatim harus rela merosot dari 47 persen pada Juni tahun lalu menjadi 45 persen pada Juni 2017.

Meski demikian, General Manager PT Hartono Raya Motor (HRM), diler resmi Mercedes-Benz, Hartoyo Yuwono optimistis penjualan Mercy di Jawa Timur dapat terdongkrak dengan adanya beberapa produk baru.

Salah satunya sembilan kendaraan niaga yang berstatus completely knocked down (CKD) dengan target penjualan 100 unit hingga akhir 2017.

Meski pangsa pasar Mercy terkoreksi, HRM masih menikmati kenaikan penjualan sebesar 14 persen pada periode Januari hingga Juli 2017.

Total penjualan Mercy di diler miliknya mencapai 115 unit hingga Juli.

’’Animo masyarakat terhadap Mercy masih bagus. Untuk tahun ini, kami menargetkan penjualan sebanyak 200 unit kendaraan komersial dan optimistis dapat tercapai,” katanya. (vir/c17/noe)


Penjualan Mercedes-Benz di Jawa Timur terkoreksi cukup tajam pada periode Januari-Juni tahun ini.


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News