Perawat RSUD Mandau Meninggal Dunia, Bupati Bengkalis Turut Berduka

jpnn.com, BENGKALIS - Perawat di RSUD Mandau, Bengkalis, Riau, Ns Yayuk Sujewi, meninggal dunia akibat Covid-19.
Kematian Yayuk menjadi duka bagi para petugas kesehatan di Bengkalis, bahkan Bupati Bengkalis Kasmarni.
"Kami atas nama pribadi, masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Bengkalis turut berduka-cita dan sangat kehilangan atas wafatnya Ns Yayuk Sujewi. Semoga segala amal ibadah almarhumah diterima di sisi Allah SWT, dan almarhumah husnul khotimah," kata Kasmarni.
Menurut dia, kehilangan orang tercinta merupakan sebuah pukulan terberat, apalagi saat ini almarhumah meninggalkan anak-anak dan bayi yang baru berusia beberapa hari.
Kusmarni juga memberikan motivasi kepada Iwan Tamrin (suami almarhumah) dan pihak keluarga untuk selalu tabah dan sabar atas kehendak Sang Pencipta.
Sujewi yang bekerja di RSUD Kecamatan Mandau, meninggal dunia pada Minggu sekitar pukul 21.25 WIB, setelah terpapar Covid-19.
Pahlawan kesehatan itu bertugas selama 10 tahun di rumah sakit kebanggaan masyarakat Kecamatan Mandau.
Selama bertugas, almarhumah dikenal sebagai sosok yang berdedikasi dalam menjalankan tugasnya. (antara/jpnn)
Perawat di RSUD Mandau, Bengkalis, Riau, Ns Yayuk Sujewi, meninggal dunia akibat Covid-19.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Calon Haji Asal Tulungagung Meninggal Dunia Sebelum Berangkat ke Tanah Suci
- Cucu Bunuh Nenek di Karawang Demi Emas 100 Gram, Begini Kejadiannya
- 2 Pemuda Suku Anak Dalam Dikeroyok Sekuriti Perusahaan, 1 Tewas
- Calon Haji Asal Cirebon Meninggal Dunia di Embarkasi Indramayu
- Menteri Karding Berangkatkan 55 Perawat dari Universitas Binawan ke Austria
- Sebelum Meninggal Dunia, Ayah Mona Ratuliu Sempat Wudu Ingin Salat Malam