Perbandingan Performa Bintang Borneo FC Lerby Eliandry dan Matias Conti

Perbandingan Performa Bintang Borneo FC Lerby Eliandry dan Matias Conti
Bintang Borneo FC Lerby Eliandry. Foto: Kaltim Post/JPNN

jpnn.com, SAMARINDA - Penyerang Borneo FC Lerby Eliandry mengaku bersyukur bisa membantu timnya menahan imbang Badak Lampung FC pada lanjutan Liga 1 2019.

Gol semata wayang Lerby membuat Borneo FC bermain imbang kontra Badak Lampung FC dengan skor 1-1 di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, Senin (22/7).

Lesakan ke gawang Badak Lampung FC membuat Lerby kini memiliki jumlah gol yang sama dengan rekannya, Matias Conti.

BACA JUGA: Kabar Buruk Bagi Suporter Borneo FC

Mereka kini sama-sama sudah mendonasikan tiga gol bagi Borneo FC pada Liga 1 2019.

"Jujur, bukan top scorer yang saya kejar. Saya hanya mau Borneo FC meraih kemenangan di setiap pertandingan. Kalau memang ada rezeki cetak gol, itu bonus saja," ujar Lerby.

Jika ditilik dari akumulasi menit bermain, Lerby memiliki performa yang lebih produktif dibandingkan Conti.

Conti memerlukan 534 menit bermain untuk mencetak tiga gol. Sementara itu, Lerby hanya membutuhkan 333 menit.

Penyerang Borneo FC Lerby Eliandry mengaku bersyukur bisa membantu timnya menahan imbang Badak Lampung FC pada lanjutan Liga 1 2019.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News