Peresmian Posko Ganjar Presiden, Inilah Lagu yang Dinyanyikan Emak-emak, Anda Baru Tahu?

Peresmian Posko Ganjar Presiden, Inilah Lagu yang Dinyanyikan Emak-emak, Anda Baru Tahu?
Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono bersama emak-emak menyanyikan lagu "Ganjar Siji Ganjar Kabeh" di Menur Pumpungan, Sukolilo, Kota Surabaya, Jatim, Senin (1/5/2023). Foto: ANTARA/HO-PDIP Surabaya

jpnn.com - SURABAYA -  Ratusan massa menghadiri peresmian Posko Gotong Royong Ganjar Presiden di Menur Pumpungan, Sukolilo, Kota Surabaya, Jawa Timur, Senin (1/5).

Emak-emak yang hadir kompak menyanyikan lagu "Ganjar Siji Ganjar Kabeh" di sela kegiatan tersebut.

Ketua DPC PDI Perjuangan Surabaya Adi Sutarwijono berterima kasih atas dukungan warga yang terus membesar untuk Ganjar Pranowo.

"Di kampung-kampung, kami semua melihat sungguh luar biasa respons warga terhadap pencapresan Mas Ganjar Pranowo yang diumumkan Ketua Umum PDI Perjuangan Ibu Megawati Soekarnoputri pada 21 April 2023,” ujar Adi.

Adi mengatakan pencapresan Ganjar diumumkan Megawati saat Hari Kartini, 21 April 2023.

Dia menilai hal tersebut merupakan wujud penghargaan sekaligus pengakuan betapa pentingnya kontribusi kaum perempuan kepada bangsa.

“Kaum perempuan adalah pilar negara. Perempuan bukan lagi konco wingking. Ini menjadi prinsip Presiden Jokowi dan Pak Ganjar,” ujar Adi.

Dia mengeklaim pembentukan Posko Pemenangan Capres Ganjar Pranowo terus bergaung di Kota Surabaya.

Pilpres 2024: Inilah lagu yang dinyanyikan emak-emak saat peresmian posko gotong royong Ganjar Presiden di Sukolilo, Surabaya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News