Peringati Hari Terumbu Karang Sedunia, Pupuk Kaltim Gelar Aksi Terus Terang

Peringati Hari Terumbu Karang Sedunia, Pupuk Kaltim Gelar Aksi Terus Terang
PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) melalui program Employee Voluntary Initiation (Evolution) menggelar Aksi Tergerak Peduli Sampah dan Terumbu Karang (Terus Terang), dalam memperingati Hari Terumbu Karang Sedunia 2023 di Pulau Beras Basah Bontang. Foto dok PKT

jpnn.com, BONTANG - PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) melalui program Employee Voluntary Initiation (Evolution) menggelar Aksi Tergerak Peduli Sampah dan Terumbu Karang (Terus Terang), dalam memperingati Hari Terumbu Karang Sedunia 2023 di Pulau Beras Basah Bontang, Jumat (19/5).

Pada kegiatan ini, Pupuk Kaltim melibatkan ratusan karyawan lintas unit kerja serta Persatuan Istri Karyawan Pupuk Kaltim (PIKA PKT), sebagai relawan aksi bersih sampah di Pulau Beras Basah.

Hasilnya, sebanyak 191,8 Kilogram (Kg) sampah berbagai jenis berhasil dikumpulkan dan diserahkan kepada Bank Sampah Kota Bontang, serta revitalisasi 100 unit terumbu jenis Acropora Cervicornis di kawasan perairan Beras Basah.

SVP Pengembangan Pupuk Kaltim Indardi, mengungkapkan kegiatan ini merupakan kesinambungan upaya perusahaan dalam mengajak seluruh pihak untuk lebih peduli terhadap persoalan sampah, sekaligus mendukung pelestarian terumbu karang dan ekosistem perairan di Kota Bontang.

"Pencemaran laut oleh sampah akan berdampak terhadap kelangsungan hidup terumbu karang. Hal ini menjadi perhatian Pupuk Kaltim, agar kedepan tumbuh kesadaran bersama untuk senantiasa menjaga laut yang bebas dari sampah dengan ekosistem terumbu yang terjaga," ujar Indardi.

Kegiatan Terus Terang sengaja melibatkan karyawan Pupuk Kaltim sebagai relawan, guna mengasah kepekaan sosial insan perusahaan untuk turut memberi manfaat dengan turun langsung melakukan aksi nyata.

Dari program ini, kepedulian akan persoalan sampah dan ekosistem perairan khususnya terumbu, tidak hanya ditekankan Pupuk Kaltim kepada masyarakat umum, tapi juga dimulai dari kesadaran diri seluruh karyawan yang difasilitasi pada program Evolution.

“Dari keterlibatan karyawan Pupuk Kaltim sebagai relawan, maka kesadaran bersama untuk lebih peduli terhadap lingkungan akan semakin tercipta melalui kesinambungan upaya dan kolaborasi aktif seluruh pihak di Kota Bontang,” tambah Indardi.

Pada kegiatan ini, Pupuk Kaltim melibatkan ratusan karyawan lintas unit kerja serta Persatuan Istri Karyawan Pupuk Kaltim (PIKA PKT), sebagai relawan aksi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News