Pernyataan Komandan Lemhanas Inggris ini Sangat Membanggakan Indonesia

Pernyataan Komandan Lemhanas Inggris ini Sangat Membanggakan Indonesia
Kepala BNPT Komjen Boy Rafli Amar menerima kunjungan Komandan RCDS Lieutenant General Sir George Norton di Kantor BNPT, Jakarta Selasa (24/5/2022). Foto: Bidang Publikasi BNPT.

Indonesia terbukti jauh lebih stabil dibanding masa 2002 hingga 2012 lalu, di mana bom-bom terorisme datang silih berganti.

"Alhamdulillah, saat ini Indonesia bisa menikmati kestabilan dari ancaman terorisme."

"Benih-benih terorisme telah ditransformasi menjadi benih-benih kerukunan beragama dan perdamaian yang dilandasi kemanusiaan yang tinggi."

"Tentu ini semua merupakan hasil dari kerja kolaboratif semua elemen masyarakat dan negara yang dikordinasi oleh BNPT," ujar Robi yang juga Wakil Sekretaris Komisi Pengkajian MUI Pusat ini.

Robi berharap apresiasi dunia terhadap keberhasilan pencegahan terorisme membuat BNPT lebih kuat dalam membangun mekanisme pencegahan.

"Belajar pada pengalaman yang lalu, BNPT harus selalu memastikan langkah-langkahnya tidak kontraproduktif bagi terciptanya dukungan masyarakat untuk menjadikan Indonesia sebagai wilayah bebas terorisme,: katanya.

Sementara itu, saat menerima kunjungan RCDS, Kepala BNPT Boy Rafli Amar menyebut terorisme merupakan kejahatan transnasional dan sangat luar biasa.

"Maka dari itu, dibangun ketahanan masyarakat bersama-sama untuk melawan terorisme, dari semua kalangan. Anak muda, laki laki, perempuan dan kalangan lainnya. Membangun persatuan untuk berperang melawan terorisme," kata Boy Rafli.(gir/jpnn)

Pernyataan komandan Lemhanas Inggris yang disampaikan ke Kepala BNPT ini sangat membanggakan Indoonesia.


Redaktur & Reporter : Kennorton Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News