Pertama di Bandung, Wasken Resto Tawarkan Chef Table Kepada Konsumen
jpnn.com, BANDUNG - Sebanyak lima eksekutif chef di Kota Bandung, akan berkolaborasi menghadirkan sajian kuliner legendaris khas Jawa Barat.
Sajian kuliner itu dikemas dalam event ‘Ten Hands Dinner’ yang bisa dinikmati secara terbatas, di restoran bernuansa arsitektur bangunan heritage bernama Wasken, Jalan Wastukencana, Kota Bandung.
Para profesional chef yang terlibat meramu hidangan ialah Chef Egie (Wasken), Chef Ricky (Holiday Inn Bandung Heritage), Chef Iman (De Paviljoen Hotel Bandung), Chef Gani (V Hotel & Residence), dan Chef Eko (Wasken).
Makanan tersebut dihidangkan dengan konsep gala dinner secara terbatas untuk 40 orang.
Event Ten Hands Dinner dijadwalkan terselenggara pada Jumat (20/9/2024) mulai pukul 18.00 WIB.
Owner Wasken Leo Hermanto mengatakan konsep Chef Table merupakan yang pertama kali diselenggarakan di Kota Bandung.
Harapannya, itu bisa menghadirkan pengalaman baru bagi para konsumen.
Tak hanya makanan yang disajikan dengan teknik yang berbeda, para chef akan menjelaskan semua hal mengenai menu Amuse Bouche, Appetizer, Soup, Refreshment, Main Course dan Dessert.
Memeriahkan Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-214, Wasken Resto menghadirkan event Ten Hands Dinner, yakni konsep makan Chef Table pertama di Bandung.
- Aviary Park Indonesia, Taman Burung Bertaraf Internasional dengan 5 Ekosistem Unik
- Simak Harga Tiket dan Cara Pesan Disney Adventure Cruise
- Sajikan Makanan Khas Vietnam, DKN Gelar Festival Kuliner di Blok M Square
- Liburan Singkat Luar Negeri Tetap Bermakna dengan Layanan One Day Trip ke Jepang
- BookCabin Ambassador Bakal Hadir di Berbagai Bandara Indonesia
- Pilihan Tempat Menginap untuk Liburan Seru Akhir Tahun di Lombok