Pertamina dan Pemkot Depok Pastikan Kualitas BBM maupun LPG Sesuai Ketentuan

Area Manager Communication, Relations & CSR Regional JBB PT Pertamina Patra Niaga Eko Kristiawan, menyampaikan apresiasi kepada Pemkot Depok atas sinergi dalam memastikan kualitas dan takaran produk yang diterima konsumen sesuai dengan ketentuan.
Pihaknya juga menyampaikan bahwa Pertamina Patra Niaga terus berkomitmen untuk terus menyediakan produk BBM dan LPG yang sesuai baik kualitas maupun kuantitasnya kepada masyarakat.
"Pertamina terus melakukan pengecekan di SPBU dan SPBE agar BBM dan LPG yang diterima oleh masyarakat sesuai dengan ketentuan, baik dalam kualitas maupun takarannya. Kami juga terus berkoordinasi dengan pemda setempat untuk melakukan pengecekan secara berkala, terlebih untuk periode Ramadan dan Idulfitri ini," ujar Eko.
Sementara itu, Sales Area Manager Retail Jabode PT Pertamina Sadli Ario Priambodo mengimbau masyarakat untuk memperhatikan aspek keselamatan dalam penggunaan produk lebih berhati-hati dalam menggunakan LPG serta menjaga kondisi tabung agar tetap layak pakai.
"Jika mencium bau menyengat dari LPG, segera buka pintu atau jendela, jangan menyalakan listrik atau sumber panas, dan tunggu hingga bau hilang sebelum melakukan evakuasi. Kami juga berharap masyarakat dapat merawat tabung dengan baik, karena tabung tersebut akan digunakan kembali oleh konsumen lain," katanya. (esy/jpnn)
Pertamina dan Pemkot Depok memastikan kuantitas serta kualitas BBM maupun LPG sesuai ketentuan.
Redaktur : Mufthia Ridwan
Reporter : Mesyia Muhammad
- May Day, Pertamina Turunkan Harga BBM Nonsubsidi, Berikut Daftarnya
- KSAL Minta Tunggakan BBM TNI AL Rp 5,45 T ke Pertamina Diputihkan, Bahlil Berkata Begini
- PGN Mampu Jaga Kinerja Operasional dan Ketahanan Energi Nasional di Kuartal I 2025
- 5 Berita Terpopuler: Info Terbaru BKN soal Tes PPPK, Ada yang Mengundurkan Diri, Ribuan Orang Menolak
- Jelang Musim Haji 2025, Pertamina Siapkan Ketersediaan 95.700 Kiloliter Avtur
- PGE Raih Pendapatan USD 101,51 Juta di Kuartal I 2025, Dorong Ekosistem Energi Berkelanjutan