Pesan Penting Moeldoko untuk Panglima TNI Marsekal Hadi

jpnn.com, JAKARTA - Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko memberi masukan kepada Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto saat mereka mengadakan pertemuan di Gedung Bina Graha, Jakarta, Senin (12/2).
Salah satunya Moeldoko meminta Hadi menjaga profesionalitas institusi TNI.
"Pertama profesionalitas, yang kedua memperkuat integritas, baik yang keluar maupun ke dalam, ketiga netralitas," ujar Moeldoko.
Menurut Moeldoko, Hadi akan memimpin TNI di masa industrialisasi gelombang keempat yang sangat luar biasa.
Situasi ini menjadi tantangan tersendiri bagi Hadi mengingat Indonesia tak memiliki dukungan alutsista yang mumpuni.
Sementara itu, militer negara-negara lain telah melengkapi diri dengan alutsista yang serbaotomatis.
"Panglima Hadi harus siap dengan ancaman dari luar. Ancaman dari dalam, situasi politik demokrasi, saya kira hal yang biasa, lah," ujar Moeldoko.
Terkait Pilpres 2019, Moeldoko menyarankan Hadi untuk memberi penyataan sikap yang tegas bahwa TNI tidak bisa dipengaruhi siapa pun.
Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko memberi masukan kepada Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto saat mereka mengadakan pertemuan
- KSAL Minta Tunggakan BBM TNI AL Rp 5,45 T ke Pertamina Diputihkan, Bahlil Berkata Begini
- Tingkatkan Pertahanan Siber, Kasum TNI Terima Kunjungan Kepala Staf Digital Intelijen Militer Singapura
- Wakil Panglima TNI Berpangkat Bintang 4, Jenderal Agus: Kandidat Sudah Disiapkan
- Menhan Sjafrie Mengusulkan Tunjangan Operasi Prajurit TNI Naik 75 Persen
- 5 Berita Terpopuler: Info Terbaru BKN soal Tes PPPK, Ada yang Mengundurkan Diri, Ribuan Orang Menolak
- Dedi Mulyadi Ungkap Kriteria Pelajar yang Dikirim ke Barak TNI