Polisi di Padang Baik Banget, Ratusan Demonstran Diantar Pulang

jpnn.com, PADANG - Ratusan mahasiswa di Kota Padang yang melakukan demonstrasi menolak pengesahan UU Cipta Kerja di depan kantor Gubernur Sumbar, Kamis (15/10) mendapat perhatian dari aparat Kepolisian Resor Kota Padang.
Pihak Polresta Padang berkenan mengantar kepulangan seratusan orang yang menggelar unjuk rasa itu.
"Aksi unjuk rasa berjalan dengan damai, dan kami mengantarkan massa pulang menggunakan mobil polisi," kata Kepala Kepolisian Resor Kota Padang AKBP Imran Amir.
Dia mengatakan para pedemo yang berlatar belakang mahasiswa itu diantar polisi setelah membubarkan diri sekitar pukul 18.00 WIB.
Mereka menaiki mobil pengendalian massa alias dalmas kepolisian dari kantor gubernur ke titik kumpul awal di kawasan Sawahan.
Imran menjelaskan, dari awal polisi memang telah mengawal massa ketika hendak berangkat ke kantor Gubernur Sumbar, dan awalnya massa kebanyakan berencana membawa kendaraan bermotor.
"Karena itu, kami lalu meminta rekan mahasiswa tidak usah membawa kendaraan ke kantor gubernur," ujarnya.
Hal itu dilakukan dengan mempertimbangkan keamanan kendaraan para mahasiswa ketika berunjuk rasa nantinya.
Demonstrasi menolak pengesahan UU Cipta Kerja di depan kantor Gubernur Sumbar, Padang, Kamis (15/10) berjalan damai.
- Camat Jagakarsa Buka Suara soal Penolakan Gerai Miras di Kartika One
- Ribuan Warga Kampung Sawah Tolak Gerai Miras di Kartika One
- Buruh Jogja Gelar Aksi Besar-besar Peringati May Day, Ini Tuntutannya
- 5 Berita Terpopuler: Tuntutan Demo Honorer, Pengangkatan PPPK Paruh Waktu Bersifat Wajib, Ada Hal yang Tak Lazim
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Prabowo Berkata Begini soal Demo Penolakan Revisi UU TNI