Polres Cianjur Buru Pelaku Pembunuhan terhadap Sopyan

Keponakan korban langsung berlari ke arah warung milik warga di kampung itu sambil melaporkan peristiwa yang menimpa pamannya.
Dia juga meminta warga untuk membantu menyelamatkan pamannya. Selanjutnya pemilik warung bernama Daniel melapor ke Polsek Karangtengah.
"Saat ini kami sudah menyebar anggota untuk memburu pelaku yang berhasil kabur setelah petugas datang ke tempat kejadian," kata AKP Tono.
Sementara itu, korban sempat dibawa ke RSUD Cianjur untuk visum sebelum diserahkan kepada pihak keluarga dan dimakamkan.
Informasi dari Daniel, pemilik warung yang sempat dimintai tolong keponakan korban, Sopyan sudah sering menagih utang sebesar Rp 3,5 juta pada pelaku yang selalu berdalih belum punya uang.
Nah, pada Senin (11/3) siang, korban bahkan sempat mampir ke warung sambil mengeluhkan hal yang sama.
"Senin siang korban kembali mampir dan bercerita bahwa pelaku akan membayar utangnya tengah malam, sehingga korban kembali datang dan langsung dihujani bacokan senjata tajam pelaku SR," kata dia.
Dia bersama warga yang diminta tolong sempat ragu untuk mendekati rumah SR karena keterangan dari keponakan korban yang selamat, pelaku sempat mengejar dengan golok yang masih berlumuran darah.
Begiinlah detik-detik SR, pelaku pembunuhan terhadap Sopyan membacok korban yang dimintai datang ke rumahnya. Tim Polres Cianjur bergerak.
- Pemilik Warung Ditemukan Tewas Bersimbah Darah, Diduga Korban Pembunuhan
- Penemuan Mayat Dalam Kamar Kos di Cianjur, Ada Luka yang Bikin Curiga
- Polisi Kantongi Nama Pelaku Pembacokan Tewaskan Danang di Semarang
- Nyawa Danang Melayang Setelah Dibacok OTK di Semarang
- Cucu Bunuh Nenek di Karawang Demi Emas 100 Gram, Begini Kejadiannya
- Pengembangan Infrastruktur Gas Dinilai Bukan Investasi Strategis, Justru Menjerumuskan