PPATK Temukan Empat Transaksi Mencurigakan

Terkait Kasus Suap Kemenakertrans

PPATK Temukan Empat Transaksi Mencurigakan
PPATK Temukan Empat Transaksi Mencurigakan
Menurutnya, dengan adanya transaksi mencurigakan ini, PPATK akan terus berkoordinasi dengan pihak KPK. Jadi nanti pihaknya akan melaporkan kepada KPK jika ada transaksi lainnya yang mencurigakan.

Sementara itu kemarin KPK kembali memanggil Sindu Malik dan Ali Mudhori terkait kasus tersebut. Namun pemanggilan yang kedua kalinya kembali tidak digubris. Sindu dan Ali sama-sama mangkir.

"Ali hingga sore ini tidak datang," kata Kabag Pemberitaan dan Informasi KPK Priharsa Nugraha sore kemarin. Priharsa mengatakan bahwa orang yang disebut-sebut sebagai tangan kanan Muhaimin itu tidak menyampaikan alasan apapun kepada KPK perihal ketidak datangannya.

Keterangan Ali sendiri sangat diperlukan KPK mengingat Ali adalah orang dekat Muhaimin yang terus disebut-sebut sebagai pihak yang menjembatani antara Dharnawati dengan Muhaimin. Selain itu, menurut seorang sumber Jawa Pos, salah satu orang terdekat Nazaruddin berkali-kali disadap oleh penyidik saat melakukan hubungan komunikasi dengan para tersangka.

JAKARTA - Pusat Pelaporan Analisa dan Transaksi Keuangan (PPATK) terus memelototi aliran dana mencurigakan yang terkait kasus suap di tubuh Kemenakertrans.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News