Prajurit TNI Juara Umum UNIFIL Badminton Competition 2016

Prajurit TNI Juara Umum UNIFIL Badminton Competition 2016
Satuan Tugas Batalyon Mekanis Kontingen Garuda (Konga) XXIII-J/Unifil (United Nations Interim Force in Lebanon) atau Indobatt, menempati peringkat Juara Umum pada pertandingan Badminton antar negara kontingen Unifil yang diselenggarakan FHQSU (Force Head Quarter Support Unit) beberapa waktu lalu, di Rubb Hall, Markas Unifil Naqoura, Lebanon Selatan. FOTO: DOK.TNI

Untuk peringkat kedua juara umum ditempati oleh tim pebulutangkis dari Satgas Sempu (Sector East Military Police Unit) dengan perolehan medali 2 (dua) Emas, sedangkan peringkat ketiga ditempati oleh Kontingen Malaysia (Malbatt) yang mendapatkan 1 (satu) Emas dari partai Single Putra.

Komandan Satgas Indobatt Konga XXIII-J/Unifil Letkol Inf Dwi Sasongko, S.E. menuturkan, bahwasanya kegiatan pertandingan olahraga ini bertujuan untuk memupuk jiwa kebersamaan, persahabatan dan jalinan komunikasi yang baik antar Kontingen negara-negara di dunia dalam mendukung pelaksanaaan misi United Nations Interim Force in Lebanon, serta yang paling utama akan selalu mengibarkan bendera Merah Putih dan mengumandangkan lagu Indonesia Raya di Lebanon.(fri/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News