Presiden Napoli Tantang Cavani
Senin, 24 Juni 2013 – 19:15 WIB

Edinson Cavani. Foto: Getty Image
NAPOLI - Drama mengenai masa depan Edinson Cavani belum juga menemui titik temu. Ketika banyak klub besar Eropa yang mengejar, presiden Napoli Aurelio De Laurentiis malah terkesan menahan striker gondrong tersebut.
“Jika Cavani adalah seorang laki-laki sejati, dia akan bertahan di klub ini. Apakah saya akan melepas Cavani sebelum 10 Agustus nanti? Saya percaya kepadanya. Tapi jika dia tak ingin bertahan di Napoli, itu akan menjadi lelucon buat saya,” terang Laruentiis kepada Radio Rai, Senin (24/6).
Sebagai seorang pebisnis kawakan, ucapan Laurentiis tentu memiliki banyak makna. Di satu sisi, Napoli memang membutuhkan Cavani. Musim ini, pemain Timnas Uruguay tersebut menjadi donator gol yang sangat subur bagi Napoli.
Namun, di sisi lain, ucapan Laurentiis bisa juga bermaksud untuk menantang klub-klub lain agar lebih ngotot mendapatkan Cavani. Sebab, hingga kini, beberapa klub yang menyatakan tertarik terlihat setengah hati.
NAPOLI - Drama mengenai masa depan Edinson Cavani belum juga menemui titik temu. Ketika banyak klub besar Eropa yang mengejar, presiden Napoli Aurelio
BERITA TERKAIT
- Eks Pemain Persib Atep Puji Kejuaraan Bupati Sumedang Open 2025
- Final Proliga 2025 di GOR Amongrogo Dipastikan tak Kalah dengan Indonesia Arena
- 16 Besar Taipei Open 2025: Ganda Campuran Konsisten, Indonesia Kirim 6 Wakil ke Top 8
- Begini Cara PBSI Cegah Chico Aura Dwi Wardoyo Tinggalkan Pelatnas Cipayung
- PBSI Ungkap Alasan Mempertahankan Chico Ketimbang Melakukan Degradasi
- Gamers Wajib Simak, Berbagi ID dan Password Punya Risiko Besar