Presiden Sudah Membidik, Targetnya Tidak Main-Main

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) membidik Indonesia menjadi pusat industri halal pada 2024.
Hal itu diungkapkan Presiden Jokowi saat membuka secara daring Trade Expo Indonesia (TEI) Digital Edition dipantau di Jakarta, Kamis (21/10).
“Indonesia berpotensi sebagai pusat industri halal dunia sekaligus kiblat industri fesyen dunia. Saya targetkan tujuan tersebut dapat tercapai pada tahun 2024," ujar presiden.
Pandangan presiden tak hanya sekedar pendapat, pasalnya potensi besar pasar produk halal di tanah air memang tak main-main.
Jokowi juga mengutip laporan ekonomi State of Global Islamic pada 2021, belanja warga muslim dunia mencapai lebih dari USD 2 triliun.
Belanja masyarakat muslim tersebut terdiri dari berbagai sektor, yakni makanan, fesyen, kosmetik, farmasi, hingga sektor rekreasi atau pariwisata.
"Tentunya ini merupakan peluang yang harus kita manfaatkan," kata Presiden.
Jokowi juga mengapresiasi TEI Digital Edition kali ini menghadirkan festival fesyen muslim dan forum halal.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) membidik Indonesia menjadi pusat industri halal pada 2024.
- PNM Tebar Beasiswa Bagi Anak Nasabah untuk Dorong Pengentasan Kemiskinan
- Gubernur Ahmad Luthfi Bakal Kembangkan Wilayah Aglomerasi Banyumas
- Roy Suryo Ungkap Ironi Laporan Jokowi, Dilayangkan Saat Hari Keterbukaan Informasi
- Ibas Ajak ASEAN Bersatu untuk Menghadapi Tantangan Besar Masa Depan Dunia
- Gus Din Apresiasi Jokowi Membuat Laporan ke Polisi Soal Ijazah Palsu
- 5 Berita Terpopuler: Ada Uang Setoran Masuk, Banyak NIP CPNS & PPPK Terbit, Memalukan dan Tidak Elegan