Produk LLP-KUKM Laris Manis di DecoFair 2016 Jeddah

Produk LLP-KUKM Laris Manis di DecoFair 2016 Jeddah
Direktur Utama LLP-KUKM, Ahmad Zabadi (tengah), saat berada di DecoFair Jeddah. Foto: source for JPNN.com

jpnn.com - JEDDAH - Produk furnitur dan home decoration milik sejumlah Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Indonesia jadi pusat perhatian dalam pameran DecoFair 2016 di Jeddah, Saudi Arabia, pekan kemarin.

Laris manis. Produk-produk yang dibawa oleh Lembaga Layanan Pemasaran Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (LLP-KUKM) Kementerian Koperasi dan UKM diborong habis pembeli yang kebanyakan berasal dari dari negara-negara di Timur Tengah.

Selain furnitur dan home decoration, LLP-KUKM juga membawa kerajinan tangan bermotif batik. Produk yang dipamerkan tersebut adalah karya para perajin yang produknya juga didisplay di Galeri Indonesia WOW di kawasan SME Tower Jakarta.

Produk tersebut bukan hanya mendapat apresiasi dari Konsul Jenderal RI beserta tim ekonomi KJRI Jeddah, tetapi juga mendapat apresiasi dari Putra Mahkota Kerajaan Arab Saudi, Prince Faisal bin Sultan bin Nasser bin Abdul Aziz Al Saud yang membuka pameran tersebut. 

Pasalnya, produk yang ikut pameran sangat berbeda dengan produk furniture dan home decoration dari negara lain, yakni unik, handmade, terbuat dari bahan kayu bekas, namun berkualitas tinggi.

Secara khusus Putra Mahkota Kerajaan Arab Saudi menyampaikan kekagumannya kepada Gebyok Jawa asal Jepara yang turut dipamerkan. Gebyok seberat 400 kg tersebut berupa pintu jati ukuran 2x4 meter bermotif bunga yang diukir oleh perajin Jepara, mitra LLP-KUKM yang hadir saat itu sebagai peserta pameran.

Selama pameran stand LLP-KUKM adalah salah satu stand yang paling banyak dikunjungi. Selain mengagumi produk-produk yang dibawa oleh delegasi Indonesia, para pengunjung yang melakukan pembelian terhadap produk-produk yang dipamerkan. 

Direktur Utama LLP-KUKM, Ahmad Zabadi menjelaskan, DecoFair 2016 adalah pameran dagang yang mempertemukan produsen dengan buyer potensial dari kelompok negara GCC (Gulf Cooperation Council) atau negara teluk. Pameran ini diikuti sebanyak 120 peserta dari negara Mesir, Kuwait, Italia, Portugal, Arab Saudi, Tunisia, Turki, dan Uni Emirat Arab.

JEDDAH - Produk furnitur dan home decoration milik sejumlah Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Indonesia jadi pusat perhatian dalam pameran DecoFair

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News