PSSI Punya Dua Opsi Lokasi TC Timnas Indonesia, Ini Alasannya

PSSI Punya Dua Opsi Lokasi TC Timnas Indonesia, Ini Alasannya
Sekjen PSSI Yunus Nusi. Foto:Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - PSSI memastikan bakal memulai masa pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 1 Agustus mendatang.

Untuk lokasi TC, otoritas sepak bola di Indonesia itu masih mempertimbangkan dua opsi.

Dua kota yang sedang dipertimbangkan oleh PSSI tersebut ialah Samarinda, Kalimantan Timur dan Palembang, Sumatera Selatan.

Di dua kota itu, saat ini kondisinya memang masih terpantau aman dan kasus Covid-19 di sana bisa dikendalikan.

"Di sana masih zona hijau untuk pandemi Covid-19 dan fasilitas lapangan memadai," tutur Sekjen PSSI Yunus Nusi.

Di Samarinda, ada Stadion Segiri yang selama ini menjadi kandang Borneo FC, bisa dijadikan lapangan latihan. Sementara di Palembang, ada dua fasilitas yang bisa dipakai. Selain Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, ada juga Stadion Bumi Sriwijaya.

Opsi menjalani latihan di dua kota itu memang paling memungkinkan saat di Jawa dan Bali sedang ada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat yang berjalan sejak 3 Juli dan akan berakhir pada 20 Juli nanti. Wacananya, PPKM darurat ini akan diperpanjang.

TC timnas senior sendiri digelar sebagai persiapan untuk mengikuti play-off Kualifikasi Piala Asia 2023. Laga ini bakal digelar dalam dua leg, yakni pada 7 September dan 12 Oktober mendatang.  (dkk/jpnn)

TC Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia 2023 dimulai 1 Agustus mendatang dengan dua opsi tempat


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News