PT Modernland Realty Kantongi Pendapatan Rp 614 Miliar Hingga September 2022

PT Modernland Realty Kantongi Pendapatan Rp 614 Miliar Hingga September 2022
PT Modernland Realty Tbk saat menggelar Public Expose. Foto dok Modernland Realty

jpnn.com, TANGERANG - PT Modernland Realty Tbk. menggelar Public Expose di Modern Golf & Country Club, Kota Modern, Tangerang, Jumat (2/12).

Dharma Mitra, Direktur Modernland Realty dalam pemaparannya menjelaskan, pemulihan sektor properti di Indonesia yang terjadi sepanjang semester I-2022 bisa dikatakan masih berada pada fase awal, sehingga pertumbuhan tersebut masih akan menghadapi beberapa tantangan hingga akhir tahun.

Selain bertumpu pada permintaan pasar yang masih besar, kinerja sektor properti yang positif selama paruh pertama tahun ini dipicu beberapa penopang antara lain insentif fiskal dari pemerintah.

Dharma mengatakan, di tengah kondisi makro ekonomi yang berdampak pada pasar properti, perseroan terus berupaya meningkatkan kinerja pemasaran antara lain dengan meluncurkan klaster-klaster baru di beberapa proyek perseroan, serta memberikan skema pembayaran yang lebih fleksibel kepada konsumen.

Selain itu, perseroan juga mempercepat pembangunan yang memberikan dampak positif terhadap kinerja keuangan serta meningkatkan kepercayaan konsumen.

Pemulihan kinerja pemasaran terlihat pula pada sektor industrial, di mana pada segmentasi ini perseroan mencatatkan pertumbuhan pemasaran yang cukup baik jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya.

"Mobilisasi masyarakat yang sudah mulai berangsur ke arah normal seiring dengan program vaksinasi yang semakin menyeluruh pada skala nasional, membawa dampak positif pula pada segmen hospitality yang dikelola oleh perseroan," kata Dharma Mitra.

Mengenai kinerja keuangan perseroan hingga 30 September 2022, dalam sembilan bulan pertama tahun ini, perseroan berhasil membukukan pendapatan sebesar Rp 614,55 miliar, yaitu mengalami peningkatan sebesar Rp 36,36 miliar atau 6,29% bila dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun sebelumnya sebesar Rp 578,19 miliar.

PT Modernland Realty mempercepat pembangunan yang memberikan dampak positif terhadap kinerja keuangan serta meningkatkan kepercayaan konsumen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News