PVMBG Fokus Pantau Gunung Agung, Cuek Disebut Hoaks

PVMBG Fokus Pantau Gunung Agung, Cuek Disebut Hoaks
Pantulan cahaya api dari dalam kawah Gunung Agung saat difoto dini hari dari Desa Bunutan Karangasem. Foto: Agung Bayu/Bali Express

jpnn.com, KARANGASEM - Sejumlah pihak sempat menyatakan bahwa informasi soal lontaran bebatuan dari puncak kawah Gunung Agung merupakan hoaks.

Padahal PVMBG secara resmi menyampaikan itu melalui laporan yang disampaikan setiap enam jam sekali.

Namun demikian, mereka enggan menanggapi berbagai komentar miring yang kontra dengan laporan tersebut.

Unit yang bekerja di bawah koordinasi Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (Kemen ESDM) itu memilih fokus pada tugas.

Yakni terus memantau dan meneliti aktivitas Gunung Agung agar potensi jatuhnya korban jiwa akibat erupsi gunung tersebut semakin kecil.

Bila perlu, jangan sampai ada korban sama sekali. ”Gunung Agung sedang (mengalami) fase magmatik. Potensi erupsinya selalu ada,” kata Kepala PVMBG Kasbani kemarin (30/11).

Keterangan itu disampaikan Kasbani ketika Jawa Pos menanyakan respons mereka terhadap beberapa pihak yang kontra terhadap laporan PVMBG.

Itu sekaligus menegaskan bahwa dia dan timnya tidak ambil pusing dengan komentar tersebut.

PVMBG terus memantau dan meneliti aktivitas Gunung Agung agar potensi jatuhnya korban jiwa akibat erupsi gunung tersebut semakin kecil.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News