Raffi Ahmad Pengin Beli Rumah Mantan Pacar, Nagita Slavina Bilang Begini

jpnn.com, JAKARTA - Presenter Raffi Ahmad berniat membeli rumah mantan kekasihnya, Laudya Cynthia Bella, di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan.
Keinginan bapak satu anak ini diungkapnya dalam video yang diunggah di kanal YouTube miliknya, baru-baru ini.
“Hari ini aku foto sama istri, nanti aku mau foto sama mantan aku, Bella,” kata Raffi Ahmad.
“Aku mau kasih semangat sama dia, biar kuat menjalani hidup. Aku mau telepon dia, eh ada Gigi,” lanjutnya menggoda sang istri.
Nagita Slavina pun langsung merespons pernyataan sang suami yang berencana menelpon mantan kekasihnya itu.
“Geeran, dikira aku bakal cemburu,” tutur Nagita.
Raffi pun langsung membahas perihal rencananya membeli rumah Bella. Ia mengaku tertarik membeli rumah tersebut.
“Bella katanya mau jual rumahnya di Jagakarsa, yuk coba kita beli,” ungkap Raffi.
BERITA TERKAIT
- Sahroni Puji Pendekatan Tim Siber Bareskrim kepada Penyebar Hoaks, Lebih Humanis
- Raffi Ahmad Ajak Menpora Amali Main Bola di Laga Amal Selebritis FC Lawan Timnas
- Pesan untuk Billy Syahputra, Raffi Ahmad: Kalau Berantem tuh Baikan, Jangan Malah Kurusan
- Dapat Hadiah Mobil Mewah dari Gigi, Raffi Ahmad: 10 Tahun Enggak Ganti
- Raffi Ahmad Sebut Rafathar Sudah Minta Adik
- Sumedang Sedang Gencar-gencarnya Menuju Transformasi Digital Region