Rekor Gila Robert Lewandowski Iringi Pesta Gol Bayern Munchen ke Gawang RB Salzburg

Rekor Gila Robert Lewandowski Iringi Pesta Gol Bayern Munchen ke Gawang RB Salzburg
Bomber Bayern Munchen Robert Lewandowski (kiri) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya seusai mencetak hattrick ke gawang RB Salzburg. Foto: Bayern Munchen

Tiga menit setelah gol tersebut, Lewandowski membukukan hattrick di laga ini.

Bomber Polandia itu menjadi pemain yang paling cepat mencetak tiga gol dalam sejarah Liga Champions. Dia mengemas hattrick ke gawang Salzburg hanya dalam waktu 23 menit.

Setelah itu, Bayern menjauhkan skor menjadi 4-0 pada menit 31'. Kali ini giliran Serge Gnabry yang mencatatkan namanya di papan skor seusai meneruskan umpan Kingsley Coman.

Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan 4-0 Bayern Munchen atas RB Salzburg.

Memasuki paruh kedua, Munchen langsung memberikan tekanan kepada tim tamu. Hasilnya, menit 5-2 armada Hansi Flick mencetak gol kelimanya lewat aksi Thomas Muller.

Pemain gaek asal Jerman itu melepaskan tembakan keras kaki kiri yang tak mampu diadang kiper Salzburg.

Setelah itu, permainan Munchen agak sedikit menurun karena sejumlah pemain penting ditarik ke luar lapangan. Salzburg memanfaatkannya untuk mencetak gol pada menit 71'.

Sepakan Maurits Kjaergaard gagal dibendung kiper Bayern Munchen, Manuel Neuer.

Rekor gila Robert Lewandowski iringi pesta gol Bayern Munchen ke gawang RB Salzburg. Rekor apa itu?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News