Rekor Terburuk

Tim Thomas Indonesia Gagal Lolos ke Semifinal

Rekor Terburuk
Rekor Terburuk

Poin Indonesia disumbangkan tunggal pertama Simon Santoso yang menang atas Sho Sasaki dua game langsung 22-20, 21-14. Satu poin lainnya lahir dari ganda kedua Indonesia M. Ahsan/Alvent Yulianto yang sukses menumbangkan Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa 21-17, 21-13.

Sementara, dua poin Jepang disumbangkan tunggal kedua Kenichi Tago yang menang mudah atas Taufik Hidayat 21-12, 21-17. Ganda pertama Indonesia Markis Kido/Hendra Setiawan juga gagal menyumbangkan poin setelah dibuat babak belur oleh Noriyasu Hirata/Hirokatsu Hashimoto 16-21, 18-21.

Manajer tim Thomas-Uber Indonesia M. Feriansyah mengatakan, faktor utama kekalahan timnya adalah kelelahan para pebulu tangkis. Kondisi tersebut diperparah dengan kinerja panitia kejuaraan yang jauh dari kata profesional.

"Hasil drawing saja baru selesai jam satu malam, sementara kami diharuskan memberikan line up ke panitia jam tujuh pagi. Ini yang membuat semuanya berlangsung tergesa-gesa," keluhnya.

WUHAN - Lolos ke semifinal dan final sudah tradisi bagi tim Thomas Indonesia. Tapi, tradisi itu patah pada 2012.  Itu setelah Merah Putih menyerah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News