Revan Tewas dalam Kecelakaan Bus di Bantul, Alvino: Kakak di Mana?

jpnn.com, SUKOHARJO - Alvino (3) masih terus menanyakan keberadaan kakaknya, Arditya Revan Pratama.
Revan tewas dalam peristiwa kecelakaan bus pariwisata di kawasan Bukit Bego Mangunan, Jalan Imogiri-Dlingo, Kabupaten Bantul, Minggu (6/2) siang.
Bocah berusia 9 tahun itu, adalah satu dari belasan korban meninggal dalam kecelakaan bus pariwisata tujuan Bantul, Yogyakarta tersebut.
Namun, bagi sang adik, Alvino yang belum mengerti apa itu mati, masih menunggu kepulangan Revan ke rumah mereka.
"Kakak di mana?" tanya anak berusia 3 tahun itu kepada ayahnya, Tulus Rahmanto, diberitakan jateng.jpnn.com, Selasa (8/2).
Alvino adalah putra kedua Rahmanto. Dia pun masih melontarkan pertanyaan serupa ketika diajak ayahnya ke makam Almarhum Revan, Senin (7/02) siang.
Rahmanto yang saat itu menggendong Vino berupaya menghibur si bungsu dengan mengatakan Revan sedang tidur.
"Kakak sedang bobok, jangan dicari lagi, ya," sahut anggota keluarga lainnya menimpali kalimat Rahmanto.
Alvino, adik Arditya Revan Pratama yang tewas dalam kecelakaan bus di Bantul, masih menunggu kepulangan kakaknya ke rumah.
- Kronologi Kasus Mbah Tupon Diduga Korban Mafia Tanah
- Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Dunia di Atas Panggung saat Sambutan
- Napi Lapas Selong Tewas di Sungai, Ada Luka Sayatan
- Astaga, Ini Motif Anak Bunuh Ibu Kandung di OKU Timur
- Berbelasungkawa Meninggalnya Paus Fransiskus, Hasto: Beliau Tokoh Perdamaian Dunia
- Kecelakaan Mobil Masuk Jurang di Pesibar, 3 Orang Meninggal Dunia