Ridwan Kamil Minta Warga Jabar Menjauhi DKI Jakarta, Episentrum Penyebaran Covid-19

Ridwan Kamil Minta Warga Jabar Menjauhi DKI Jakarta, Episentrum Penyebaran Covid-19
Gubernur Jabar Ridwan Kamil. Foto: Dok Humas Pemprov Jabar/Antara

jpnn.com, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil secara khusus meminta warga Jawa Barat mengurangi bepergian ke wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.

Hal itu dilakukan demi mencegah penyebaran virus corona atau Covid-19 semakin meluas.

Pria yang akrab disapa Kang Emil ini menuturkan, 3/4 pasien positif corona di Jabar berada di wilayah yang berdekatan dengan Jakarta.

“Saya telah berkoordinasi dengan bupati dan walikota agar mengurangi pergerakan warganya menuju Jakarta,” ujarnya pada Kamis (19/3).

Saat ini, sambungnya, tercatat sudah ada 22 warga Jawa Barat yang dinyatakan positif terjangkit corona.

Dari data Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Jabar (Pikobar) orang yang berstatus dalam pemantauan (ODP) telah berada di angka 1.412.

Sedangkan angka pasien berstatus dalam pengawasan (PDP) kini sudah berjumlah 132 pasien.

“Secara matematika kami hitung, bahwa pasien yang positif adanya di daerah yang dekat dengan Jakarta, mayoritasnya di Bekasi,” ungkapnya.

Pasien positif virus corona Jabar mayoritas ada di Bekasi yang lokasinya cukup dekat dari DKI Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News