Rodgers tak Ingin Campuri Kontrak Baru Gerrard

jpnn.com - LIVERPOOL - Posisi Steven Gerrard di Liverpool makin di ujung tanduk. Kapten berjuluk Stevie G itu mulai kehilangan tempat utama di lini tengah The Reds, julukan Liverpool.
Gerrard bahkan sudah mulai duduk di bangku cadangan ketika Liverpool menekuk Stoke City di Anfield, Sabtu (29/11) malam WIB. Situasi makin sulit karena pelatih Liverpool, Brendan Rodger cuek dengan kontrak baru Gerrard.
“Saya tidak tahu lagi perkembangan terkait kontrak Gerrard. Saya tak berusaha merayu Gerrard menerima perpanjangan kontrak,” terang Rodgers di laman Sports Mole, Minggu (30/11).
Sebagaimana diketahui, kontrak Gerrard bersama Liverpool akan paripurna pada akhir musim mendatang. Sayangnya, hingga kini belum ada kesepakatan baru antara Liverpool dengan pemain berusia 34 tahun itu.
“Tapi, bukan berarti klub tak menginginkan Gerrard. Saya pikir, manajemen klub tetap melakukan pembicaraan intensif dengan agen Gerrard,” tegas pelatih asal Irlandia Utara itu. (jos/jpnn)
LIVERPOOL - Posisi Steven Gerrard di Liverpool makin di ujung tanduk. Kapten berjuluk Stevie G itu mulai kehilangan tempat utama di lini tengah The
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Eks Pemain Persib Atep Puji Kejuaraan Bupati Sumedang Open 2025
- Final Proliga 2025 di GOR Amongrogo Dipastikan tak Kalah dengan Indonesia Arena
- 16 Besar Taipei Open 2025: Ganda Campuran Konsisten, Indonesia Kirim 6 Wakil ke Top 8
- Begini Cara PBSI Cegah Chico Aura Dwi Wardoyo Tinggalkan Pelatnas Cipayung
- PBSI Ungkap Alasan Mempertahankan Chico Ketimbang Melakukan Degradasi
- Gamers Wajib Simak, Berbagi ID dan Password Punya Risiko Besar