Roma Kehilangan Juan Iturbe Tiga Pekan

jpnn.com - ROMA - Kemenangan AS Roma atas CSKA Moskow pada laga perdana fase grup Liga Champions harus dibayar mahal. Pasalnya, Roma akan kehilangan winger Juan Iturbe selama tiga pekan ke depan.
Itu terjadi setelah Iturbe mengalami cedera pangkal paha ketika membantu Roma menekuk CSKA Moskow. Awalnya, tim medis Roma menganggap cedera Iturbe tak parah. Namun, setelah menjalani tes medis, Iturbe ternyata mengalami masalah yang cukup serius.
“Iturbe sudah menjalani pemeriksaan medis yang menunjukkan ada masalah dengan kaki kanannya. Iturbe kini tengah memulai proses recovery,” demikian bunyi pernyataan resmi Roma di laman Football Italia, Sabtu (20/9).
Hingga kini, tim medis Roma memang tak membeberkan durasi absen yang bakal dijalani Iturbe. Namun, Football Italia menulis, Iturbe bakal absen dalam rentang 2-3 pekan .
Itu artinya, Iturbe bakal absen ketika Roma berjibaku kontra Manchester City pada lanjutan fase grup liga Champions, 1 Oktober mendatang. Selain itu, Iturbe juga terancam absen saat Roma bentrok versus Juventus. Sebelumnya, Roma juga sudah kehilangan Davide Astori selama tiga pekan karena masalah lutut. (jos/jpnn)
ROMA - Kemenangan AS Roma atas CSKA Moskow pada laga perdana fase grup Liga Champions harus dibayar mahal. Pasalnya, Roma akan kehilangan winger
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lamborghini Squadra Corse Beri Memorabilia Spesial kepada Pertamina Lubricants
- Bank Mandiri, PSSI, dan FIFA Resmikan Lapangan Mini Soccer Ramah Anak di Jakarta
- Antisipasi Euforia Bobotoh, Polisi Perketat Pengamanan Laga Persib vs Barito Putera
- Bos Besar Ducati Khawatir Menjelang MotoGP Prancis
- Indonesia Open 2025 Hadir dengan Nuansa Baru, Apa Itu?
- Jalan Terjal Persib Menuju Kampiun Liga 1, Marc Klok Bangga