Ronaldo Sedih Messi Pensiun dari Timnas

Ronaldo Sedih Messi Pensiun dari Timnas
Cristiano Ronaldo. Foto: AFP

jpnn.com - PRANCIS - Satu minggu berlalu setelah Lionel Messi mengumumkan pengunduran dirinya dari tim nasional Argentina. Namun sampai saat ini dukungan dan simpati masih terus mengalir bagi bintang Barcelona itu. 

Salah satu dukungan datang dari rival abadi Messi Cristiano Ronaldo. Dukungan itu cukup mengejutkan karena selama ini Messi dan Ronaldo dikenal bersaing dalam pencapaian pribadi maupun klub masing-masing. Keduanya bahkan mendominasi pemilihan pemain terbaik dunia belakangan ini. 

Ronaldo sendiri saat ini tengah mempersiapkan diri menghadapi Wales dalam laga semi final Euro 2016 di Prancis. Bintang portugal itu berharap Messi mempertimbangkan kembali keputusannya dan ia mendukung Messi setelah gagal mengeksekusi tendangan penalti.

"Messi sudah mengambil keputusan sulit dan semua orang harus menghormatinya. Ia tidak biasa dengan kekalahan dan kekecewaan, bahkan berada di urutan urutan kedua," kata Ronaldo seperti dilansir dari laman Daily Mail.

"Kegagalan saat penalti tak menjadikan dia pemain yang buruk," Ronaldo menambahkan.

"Saya sedih melihat Messi menangis dan saya harap ia bisa kembali berama negaranya karena ia membutuhkan itu," ujar Ronaldo.

Ronaldo seperti Messi, belum pernah memenangkan turnamen besar bersama negaranya. Ia mencapai final pada Euro 2004 di Portugal sebelum ditumbangkan Yunani. Selain itu ia membawa negaranya masing masing sekali ke semi final Piala Dunia dan Piala Eropa. (ray/jpnn)

PRANCIS - Satu minggu berlalu setelah Lionel Messi mengumumkan pengunduran dirinya dari tim nasional Argentina. Namun sampai saat ini dukungan dan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News