Rossi Happy Hasil Tes di Aragon
Jumat, 21 Juni 2013 – 09:22 WIB

Pebalap Yamaha, Valentino Rossi. Getty Images
ARAGON - Valentino Rossi memang tak bisa menjadi yang tercepat di uji coba di Aragon. The Doctor, julukan Rossi hanya mencatatkan waktu tercepat keempat. Meski begitu, pembalap kawakan Yamaha tersebut mengaku sangat senang dengan hasil yang didapatnya. “Hal pertama tentu saja modifikasi setingan motor. Kini saya lebih percaya diri. Saya bisa mengerem lebih dalam dan bisa menghentikan motor dengan cara yang lebih baik. Menurut saya, ini adalah sebuah kemajuan yang luar biasa,” tegas Rossi.
“Saya sangat senang karena tidak merasa ada hal yang mengkhawatirkan. Selama ini, saya sering mengalami banyak kendala. Saya tidak sabar untuk berjibaku di Assen untuk mengerti apakah perkembangan bagus ini juga terjadi di lintasan lain atau tidak,” terang Rossi seperti diansir laman Crash, Jumat (21/6).
Baca Juga:
Jawara tujuh kali kelas premier tersebut juga memuji perubahan setingan motor yang dilakukan tim mekanik. Menurut Rossi, perubahan itulah yang menjadi salah satu kunci hebatnya performa motor tunggangannya.
Baca Juga:
ARAGON - Valentino Rossi memang tak bisa menjadi yang tercepat di uji coba di Aragon. The Doctor, julukan Rossi hanya mencatatkan waktu tercepat
BERITA TERKAIT
- Jalan Terjal Persib Menuju Kampiun Liga 1, Marc Klok Bangga
- PSG vs Arsenal: The Gunners Rusak Momen Ultah Luis Enrque?
- NBA Playoffs: Tembakan 3 Poin di Sisa Waktu 1,1 Detik Bawa Pacers Memukul Cavaliers
- Inter Milan ke Final Liga Champions, Kisah 15 Tahun Silam Kembali Ditulis?
- Komentar Hansi Flick Setelah Barcelona Ditumbangkan Inter di Semifinal Liga Champions
- Inter Milan vs Barcelona: Si Ular Kembali Hadirkan Trauma