Saat Salat Id, Anies Kenakan Selempang dengan Motif Batik Berbendera Palestina dan Merah Putih
Kamis, 13 Mei 2021 – 11:09 WIB

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (baris kedua, lima dari kanan) melaksanakan Salat Id di rumah pribadinya kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Kamis (13/5/2021). Anies mengenakan selempang dengan motif batik berbendera Palestina dan Merah Putih. Foto: ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna
“Memasuki IdulFitri ini kita juga mengendalikan diri, mengendalikan diri dari keinginan bepergian jauh, berkumpul dengan saudara jauh,” tutur Gubernur DKI Jakarta itu.
Untuk itu, dia menyampaikan terima kasih kepada warga DKI Jakarta yang memilih tidak mudik dan melaksanakan ibadah Salat Id di kediaman masing-masing.
Selain itu, dengan melaksanakan ibadah Salat Idulfitri di rumah, lanjut dia, memastikan keselamatan keluarga dari penularan COVID-19.
“Lebaran ini bagi umat Muslim kesempatan untuk merefleksikan bahwa kebersamaan itu ditopang dengan keselamatan. Keselamatanlah yang membantu kita bisa tetap bersama dengan keluarga,” ucap Anies.(Antara/jpnn)
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melaksanakan ibadah Salat Idulfitri atau Salat Id mengenakan selempang dengan motif batik berbendera Palestina dan Merah Putih.
Redaktur & Reporter : Friederich
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah & Idulfitri, TBIG Bantu Yatim dan Lansia di 3 Provinsi
- Pramono Wajibkan ASN DKI Naik Transportasi Umum Tiap Rabu, Laporan Pakai Swafoto
- Halalbihalal UNTAR 2025 Merajut Harmoni, Menyongsong Kemenangan dalam Keberagaman
- Fahad Haydra Perankan Sosok Anies Baswedan, Turunkan Berat Badan 5 Kg
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Sekjen Relawan Muda Prabowo Gibran Apresiasi Dasco Bersilaturahmi dengan Sejumlah Tokoh