Samsung Kalahkan Apple di Pengadilan AS

Samsung Kalahkan Apple di Pengadilan AS
Samsung Kalahkan Apple di Pengadilan AS
NEWYORK--Hakim Pengadilan Federal Amerika Serikat menolak tuntutan Apple untuk melarang penjualan telepon pintar buatan Samsung. Majelis hakim menilai  konsumen akan dirugikan bila pengadilan melarang penjualan Samsung di Amerika Serikat. Hakim pengadilan juga menyimpulkan tidak ada bukti cukup yang menunjukkan pelanggaran paten mempengaruhi penjualan Apple di Amerika Serikat.

"Telepon-telepon yang dipermasalahkan dalam kasus ini mempunyai berbagai macam fitur, hanya sedikit saja fitur yang berada di bawah paten Apple," kata Hakim Lucy Koh dalam putusannya seperti dikutip BBC, Rabu (19/12).

Putusan ini sekaligus pukulan bagi Apple karena sebelumnya Apple kalah dalam tingkat banding di Inggris yang memutuskan Samsung tidak melanggar hak patennya. Pengadilan Tinggi Inggris malah memerintahkan Apple menerbitkan pernyataan di situs internet perusahaan teknologi itu berisi pengakuan bahwa Samsung tidak melanggar paten rancangan Apple.

Di Amerika Serikat sendiri, larangan penjualan Galaxy Nexus dan tablet komputer Galaxy Tab 10.1 buatan Samsung di Amerika Serikat juga dicabut pada Oktober lalu.

NEWYORK--Hakim Pengadilan Federal Amerika Serikat menolak tuntutan Apple untuk melarang penjualan telepon pintar buatan Samsung. Majelis hakim menilai 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News