Satu tim dengan Sean Gelael di Ajang FIA WEC 2024, Valentino Rossi Berkomentar Begini

Satu tim dengan Sean Gelael di Ajang FIA WEC 2024, Valentino Rossi Berkomentar Begini
Pembalap asal Indonesia, Sean Gelael akan satu tim dengan legenda MotoGP, Valentino Rossi pada ajan balap mobil bergengsi, FIA WEC 2024. Foto:: dok Pertamina

“Saya sangat senang bisa menjadi rekan setim Sean Gelael di kejuaraan ini, sehingga kami bisa kompetitif dan membawa hasil bagus untuk musim ini," kata Rossi melalui tayangan video yang ditampilkan dalam konferensi pers Global Partnership antara Pertamax Turbo-Tim WRT di Jakarta, Senin (12/2).

“Saya sangat antusias untuk balapan di musim pertama saya di FIA WEC, ini adalah kejuaraan ketahanan dunia, levelnya sangat tinggi, banyak mobil dan pembalap yang berbeda," sambungnya.

Sean pun mengaku sangat senang bisa kembali tampil bersama team WRT dan Valentino Rossi pada ajang FIA WEC pada tahun ini.

“Karena tim ini sudah seperti keluarga dan yang terpenting adalah tim teknis mereka senantiasa mampu melahirkan mobil juara," kata Sean.

"Kelas GT3 memang baru bagi saya, tapi saya punya Team WRT yang hebat dan rekan setim Augusto Farfus yang berpengalaman, ditambah pebalap sedinamis Darren Leung. Saya tak sabar untuk segera memulai musim 2024 dan meraih hasil bagus," tuturnya.

Livery mobil BMW M4 GT3 yang digunakan masing-masing oleh Sean dan Vale di FIA WEC akan diperlihatkan ke publik di booth Pertamina dalam rangkaian Indonesia International Motor Show (IIMS) di Jakarta International EXPO, Kemayoran, pada 15-25 Februari 2024. (ddy/jpnn)


Pembalap asal Indonesia, Sean Gelael akan satu tim dengan legenda MotoGP, Valentino Rossi pada ajan balap mobil bergengsi, FIA WEC 2024.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News