Sayang, Ginting dan Babies Gugur di 16 Besar Toyota Thailand Open

Sayang, Ginting dan Babies Gugur di 16 Besar Toyota Thailand Open
Leo Rolly Carnando (kanan) dan Daniel Marthin. Foto: badmintonphoto - bwf

jpnn.com, BANGKOK - Tiga wakil Indonesia gugur di 16 Besar Toyota Thailand Open Super 1000.

Dari sepuluh delegasi Merah Putih yang berjuang meraih tiket perempat final di Impact Arena, Bangkok, Kamis (21/1) ini, tiga di antaranya kandas.

Pertama ganda campuran Adnan Maulana/Mychelle C Bandaso yang menyerah di tangan ganda andalan Malaysia Chai Peng Soon/Goh Liu Ying 18-21, 15-21.

Kemudian, ganda putra muda Indonesia yang sedang menjadi buah bibir Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga gagal.

Babies, julukan Leo/Daniel, takluk dari ganda Malaysia ranking sembilan dunia Aaron Chia/Soh Wooi Yik dengan rubber game 12-21, 21-6, 12-21.

Satu lagi yang harus menyimpan raketnya yakni tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting.

Babies kalah dari ganda Malaysia peringkat 9 dunia di 16 Besar Toyota Thailand Open.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News