Sehari, Pemkab Sumedang Boyong Dua Penghargaan Bergengsi

"Semoga penghargaan ini menjadi motivasi bagi seluruh jajaran Pemda Sumedang dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," harap Bupati Dony.
Penghargaan bergengsi berikutnya diterima Sumedang, yaitu Juara Keempat Nasional dalam Anugerah Meritrokasi 2021 dengan kategori sangat baik.
Penghargaan tersebut diserahkan Ketua Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) Agus Pramusinto kepada Wakil Bupati Sumedang Erwan Setiawan di The Westin Grand Ballroom, Surabaya.
Sekretaris Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Sumedang Kusman Diana menyampaikan Sumedang meraih posisi keempat nasional dengan nilai 328,5 setelah mengikuti serangkaian tahapan penilaian.
Ketua KASN Agus Pramusinto mengatakan, penilaian Sistem Merit menggambarkan kondisi nyata pengelolaan SDM atau ASN berkualitas yang dilakukan instansi pemerintah.
“Penerapan Sistem Merit dalam manajemen ASN diharapkan dapat memicu perubahan mendasar manajemen ASN ke arah yang lebih baik, karena kualifikasi, kinerja, dan kompetensi secara adil tanpa diskriminasi,” jelas Agus Pramusinto.
Wabup Erwan Setiawan berharap capaian Kabupaten Sumedang dalam Anugerah Meritrokasi 2021 menjadi motivasi bagi seluruh ASN agar lebih semangat dalam bekerja.
"Semoga ini menjadi penyemangat bagi ASN untuk memberikan yang terbaik dalam berkinerja sehingga ditempatkan sesuai dengan kompetensi, kualifikasi dan prestasi kerja," ujarnya. (mrk/jpnn)
Penghargaan demi penghargaan kembali diraih Pemkab Sumedang. Kali ini dalam sehari, memboyong dua penghargaan bergengsi
Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi
- Srikandi PLN Indonesia Power Raih Anugerah Women’s Inspiration Awards 2025
- Direktur Pegadaian Dinilai Berhasil Membangun Layanan Bank Emas
- Gerakan Rakyat Gandeng BEM UIN Jakarta dan Unindra Bahas Revisi UU ASN
- MMS Group Indonesia Raih The Best Corporate Transparency and Emission Reduction Award 2025
- Selamat, Direktur Pegadaian Raih Penghargaan Women’s Inspiration Awards 2025
- Inovasi Stem Cells Antar Ayu Widyaningrum Raih Women’s Inspiration Awards 2025