Sekjen PSI: Tentu Ini Buruk Bagi Partai Demokrat

Sekjen PSI: Tentu Ini Buruk Bagi Partai Demokrat
Sekjen PSI Raja Juli Antoni mengenakan kaus Partai Satu Istri saat blusukan ke Pasar Tanjung, Jember. Foto: Ist

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional Joko Widodo - Ma'ruf Amin (TKN Jokowi - Ma'ruf) Raja Juli Antoni meminta Bareskrim Polri transparan dalam mengusut kasus penggunaan narkoba oleh politikus Partai Demokrat Andi Arief.

Menurut Antoni, ada dugaan kasus tersebut akan dipolitisasi oleh kubu Prabowo Subianto - Sandiaga Uno.

"Saya berharap kasus Andi Arief ini diproses secara transparan, jangan sampai malah dikembangkan isu bahwa ini adalah kriminalisasi," kata Antoni dalam keterangan yang diterima, Senin (4/3).

Sekjen PSI ini sendiri sangat prihatin atas penangkapan Andi. Dia menyarankan situasi ini harus dievaluasi partai yang dipimpin Susilo Bambang Yudhoyono itu.

"Seorang aktivis partai politik tetangkap oleh kasus memalukan seperti ini. Tentu situasi ini buruk bagi Partai Demokrat," kata dia. (tan/jpnn)


Sekjen PSI Raja Juli Antoni meminta Bareskrim Polri transparan dalam mengusut kasus Andi Arief. Dia juga menyarankan Partai Demokrat untuk berbenah


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News