Semifinal Thomas Cup 2022: Duel Panas India Vs Denmark, Jangan Sampai Terlewati

Semifinal Thomas Cup 2022: Duel Panas India Vs Denmark, Jangan Sampai Terlewati
Tunggal putra Denmark, Rasmus Gemke saat berlaga di Thomas Cup 2022. Foto: Twitter/@BadDK

Laga itu sangat dinanti karena kebetulan kedua pemain berlatih bersama-sama di Dubai.

Menilik rekor pertemuan, Axelsen unggul dengan lima kemenangan dari enam laga terakhir melawan Sen.

Pertemuan terakhir kedua pemain terjadi di babak final All England 2022.

Peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu menang dua gim langsung atas wakil India dengan skor 21-10, 21-15.

Partai kedua tidak kalah menarik karena menampilkan ganda putra terbaik India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty melawan Kim Astrup/Mathias Christiansen.

Di atas kertas wakil India ranking delapan dunia diunggulkan menang mengingat performanya tengah apik dalam beberapa laga terakhir.

Partai ketiga akan menampilkan mantan pemain ranking satu dunia, Kidambi Srikanth melawan tunggal putra kedua Denmark, Anders Antonsen.

Rekor pertemuan sejatinya unggul Antonsen dibandingkan Srikanth. Dari lima laga terakhir, pemain berjuluk Bali Boy itu menang tiga kali.

Susunan pemain Denmark dan India akan bertemu pada babak semifinal Thomas Cup 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News