Seorang Pelajar Nyaris Tewas Dibacok

jpnn.com, TANGERANG - Aksi penyerangan dengan menggunakan senjata tajam jenis parang dialami seorang pelajar yang duduk di bangku SMA bernama Tahfid Saputra (17) pada Minggu (1/3) malam.
Aksi pembacokan ini terjadi di Jalan Gatot subroto depan PT MMII, Jatiuwung, Tangerang.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, korban mengalami luka pada bagian punggung.
“Korban dibacok dengan parang hingga luka parah dan harus dilarikan ke rumah sakit,” ujar Yusri, Senin (2/3).
Menurut Yusri, kejadian bermula ketika korban bersama dua temannya yakni Rahmat dan Erik melintas dari arah Bitung menuju Tangerang melalui Jalan Gatot Subroto. Sesampainya di depan PT MMII, tiba-tiba datang dari arah sebelah kanan beberapa orang dengan membawa parang.
"Pelaku tiba-tiba membacok korban yang mengakibatkan korban mengalami luka robek pada bagian punggung mengenai paru-paru," kata dia.
Usai kejadian ini, pelaku pun kabur dengan sepeda motornya. Sementara itu, kedua rekan korban mengantarkan korban ke Rumah Sakit Annisa.
Polisi yang mendapat laporan itu lantas langsung memburu pelaku. Tak butuh waktu lama, polisi lantas menangkap kedua pelaku usai dapat laporan.
Pelajar tersebut dibacok dengan parang hingga luka parah dan harus dilarikan ke rumah sakit.
- Dedi Mulyadi Kirim Pelajar ke Barak TNI, Gubernur Jateng Sampaikan Kalimat Menohok
- Soal Program Kirim Pelajar Bermasalah ke Barak, Dasco: Harus Dikaji Dahulu
- Dedi Mulyadi Ungkap Kriteria Pelajar yang Dikirim ke Barak TNI
- Jasad Bocah Diduga Korban Terkaman Buaya Ditemukan di Sungai Sangatta
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- Siswi Kelas 3 SD Tenggelam di Sungai Komering, Tim SAR Bergerak Melakukan Pencarian