Sermatutar Always Giving Meraih Adhi Makayasa, Putra Juru Parkir

Sermatutar Always Giving Meraih Adhi Makayasa, Putra Juru Parkir
KSAL Laksamana TNI Yudo Margono menganugerahkan gelar Adhi Makayasa kepada Sermatutar (P) Always Giving Hamonangan Tiris, S.Tr (Han) pada upacara penutupan pendidikan (Tupdik) dan Wisuda Sarjana AAL Angkatan ke-66 di Gedung Maspardi, Kesatrian AAL, Bumimoro, Surabaya, Rabu (23/6). Foto: Dispenal

"Saya sangat gembira dan senang anak ketiga telah menyelesaikan taruna Akademi Angkatan Laut 2021 dan bisa mendapat penghargaan Adhi Makayasa," ujar Alex Tiris bersama istri Dermawaty Pandjaitan saat berbicara dengan wartawan di Mako Pangkalan Utama Angkatan Laut X Jayapura, Kamis (24/6).

Kesuksesan Always meraih Adhi Makayasa tidak saja menjadi kebanggaan keluarga. Namun juga dirasakan lingkungan tempat tinggalnya di Jayapura, lembaga pendidikan sekolah tempat menuntut ilmu anaknya ketika berada di Jayapura.

Alex berharap, anaknya yang telah selesai pendidikan perwira TNI AL dan dinyatakan meraih bintang Adhi Makayasa dapat menjadi contoh bagi keluarga lainnya.

Alex Tiris menambahkan, Always bisa diterima dan lulus Akademi Angkatan laut karena binaan bimbingan langsung dari Lantamal X Jayapura serta termotivasi dengan keberhasilan kakaknya Letda (Mar) Aldres Benhur Tiris yang kini telah mengabdi sebagai perwira TNI AL di satuan Marinir Kota Sorong, Koarmada III Papua Barat.

Pasangan Alex Tiris dan Dermawaty Panjaitan dikarunia lima anak, di antaranya Joel Tiris, Letda (Mar) Aldrey Benhur Tiris, Always Giving Hamonangan Tiris, Alvito Mora Hebron Tiris, dan si bungsu Aira Princes Zibrael Tiris.

Sermatutar Always Giving Hamonangan Tiris lair di Kota Jayapura 15 Maret 1999 dan lulusan SMA Negeri 5 Angkasa Jayapura Utara Kota Jayapura tahun 2017.

Komandan Pangkalan Utama X Angkatan Laut Jayapura Laksamana Pertama TNI Yeheskiel Katiandagho mengakui, merupakan anugerah besar bagi keluarga Alex Tiris dan istrinya Darmawaty Panjaitan karena putranya bisa masuk taruna TNI Angkatan Laut.

Keberhasilan ini, menurut Danlantamal Laksma Yeheskiel, telah membuktikan pembinaan TNI Angkatan Laut Lantamal X betul-betul ada dan bermanfaat bagi masyarakat di Papua.

Alex Tiris yang merupakan juru parkir, berhasil mendidik anaknya, Sermatutar Always Giving Hamonangan Tiris, meraih Adhi Makayasa.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News