Seto Nurdiyantoro Sebut PSS Sleman Belum Aman dari Degradasi

 Seto Nurdiyantoro Sebut PSS Sleman Belum Aman dari Degradasi
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro (kanan). Foto: Liga Indonesia

jpnn.com, SLEMAN - Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro ternyata belum puas dengan pencapaian timnya yang sudah mengumpulkan 40 poin pada Liga 1 2019.

"Dari awal saya inginnya dapat 40 poin ke atas, bisa dapat 43. Itu mungkin aman. Namun, 40 mungkin juga aman,” kata Seto sebagaimana dilansir laman Liga Indonesia, Kamis (7/11).

Menurut Seto, raihan 40 poin sama sekali belum membuat PSS aman dari degradasi.

Dia menilai tim-tim yang saat ini ada di papan bawah klasemen Liga 1 2019 terus menunjukkan perkembangan.

"Kalau mau aman, harus di atas 43 poin. Saya belum bisa katakan aman karena belum berakhir kompetisi,” imbuhnya.

Di sisi lain, Seto menilai laga timnya melawan Bali United berjalan dengan tempo biasa.

Dalam laga itu Seto melakukan rotasi. Yehvhen Bokhashvili dan Dave Mustaine dicadangkan.

Sementara itu, Kushedya Hari Yudo dan Sidik Saimima bermain sejak menit awal.

Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantoro ternyata belum puas dengan pencapaian timnya yang sudah mengumpulkan 40 poin pada Liga 1 2019.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News