Seusai Bertemu Anies, Sahroni Menyampaikan Info Terbaru Soal Pengumuman Lokasi Sirkuit Formula E

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Pelaksana Formula E (Jakarta E-Prix) Ahmad Sahroni menyampaikan informasi terbaru soal penentuan lokasi sirkuit ajang balap mobil listrik tersebut di Jakarta.
Sahroni menargetkan lokasi sirkuit untuk Formula E diumumkan sebelum Natal 2021, sesuai survei yang dilakukan asosiasi olahraga otomotif atau Federasi Automobil Internasional (FIA).
"Masalah trek semoga sebelum Natal kami akan diumumkan, tetapi tunggu survei dari FIA,” kata Sahroni usai bertemu dengan Gubernur DKI Anies Baswedan di pendopo Balai Kota Jakarta, Senin (29/11).
“Kalau FIA bilang go ahead, kami dari panitia akan mengumumkan langsung," lanjut sekretaris jenderal Ikatan Motor Indonesia (Sekjen IMI) itu.
Sebelumnya, ada lima lokasi alternatif yang akan menjadi lokasi pelaksanaan Formula E, di antaranya di kawasan Senayan dan Jakarta Utara.
Namun, hingga saat ini lokasi pasti masih dalam tahap survei oleh Formula E Operation (FEO).
Setelah ada kepastian lokasi, Sahroni akan segera melaporkan kepada Presiden Joko Widodo.
Alasannya, lanjut dia, Formula E di Jakarta itu menyangkut nama negara.
Seusai bertemu Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Ahmad Sahroni menyampaikan info terbaru soal pengumuman lokasi sirkuit Formula E.
- Minta Kepastian Hukum Bagi Buruh, Sahroni: Upah Dibayarkan, Jangan Ada Ijazah Ditahan
- Awal Mei 2025, Polytron Indonesia Akan Berekspansi ke Segmen Mobil Listrik
- Sahroni Puji Keberhasilan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Tingkatkan Hasil Panen Jagung
- Terra Charge Perluas Infrastruktur SPKLU di Neo Soho Mall Jakarta
- Mbah Tupon Korban Mafia Tanah? Ini Kata Kombes Ihsan
- Huawei Meluncurkan Pengisian Daya EV Terbaru, Bisa Charger Truk Listrik