Siap-siap yang Nekat Mudik dan Positif Covid-19 akan Langsung Diisolasi Mandiri

Siap-siap yang Nekat Mudik dan Positif Covid-19 akan Langsung Diisolasi Mandiri
Gubernur Ganjar Pranowo saat memeriksa jalur penyekatan. Foto: IG @ganjarpranowo

Ganjar menjelaskan orang yang positif itu dikarantina sementara dan dilakukan swab PCR. Setelah didapatkan hasil positif dan ternyata orang tanpa gejala (OTG), maka orang tersebut dikembalikan ke daerah tujuan dengan berkomunikasi dengan pemda setempat.

"Jadi sudah ada _treatment-nya. Kalau positif dan OTG, maka dikomunikasikan dengan tempat tujuan agar bisa dijemput untuk diisolasi. Jadi diserahkan ke pemdanya agar bisa dirawat di sana. Ini cara bagus sebagai upaya melindungi semuanya," terang Ganjar.

Sementara itu, salah satu petugas pengetasan dari Biddokes Polres Batang, dr Cipto mengatakan, sudah banyak pelaku perjalanan yang dites di tempat itu. Dia membenarkan ada temuan satu kasus yang positif.

"Satu positif, perjalanan dari Jakarta mau ke Tulungagung. Kami mulai melakukan rapid antigen ini sejak tanggal 2 lalu, dan sudah banyak orang yang kami tes khususnya untuk memastikan mereka sehat," ucapnya. (flo/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:

Petugas telah melakukan tes acak kepada warga yang nekat mudik dan melewati penyekatan.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News