Siemens Indonesia Executive Summit 2023, Percepat Transformasi Digital

Siemens Indonesia Executive Summit 2023, Percepat Transformasi Digital
Siemens Indonesia Executive Summit 2023. Foto dok Siemens Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Siemens menyatukan lebih dari 100 pemangku kepentingan utama baik dari regulator maupun perusahaan publik dan swasta dalam Siemens Indonesia Executive Summit, pada Selasa (15/8).

Acara ini menghadirkan pembicara terkemuka serta panel diskusi dengan narasumber dari berbagai instansi internasional maupun Indonesia.

Dengan mengusung tema Mempercepat Transformasi Digital untuk Keberlanjutan, acara ini berfokus pada berbagai upaya untuk mencapai keberlanjutan melalui transformasi digital.

Siemens Technology Marketplace menampilkan solusi teknologi pintar untuk mendukung transformasi enam fokus industri, yaitu ketenagalistrikan, perkotaan, pusat data, makanan & minuman, pulp & kertas, dan pertambangan.

"Digitalisasi akan menjadi fokus pengembangan infrastruktur di Indonesia di masa depan, termasuk transisi energi dan industri. Fokus kami adalah membuat transformasi digital menjadi lebih mudah, cepat dan berskala besar sehingga bisnis dan masyarakat dapat menjadi lebih tangguh dan berkelanjutan," ungkap Dr. Lamine Jendoubi, Presiden Direktur dan CEO PT Siemens Indonesia.

Tahun lalu, Siemens mengumumkan inisiatif program kemitraan dengan Universitas, sebuah kolaborasi dengan tiga universitas terkemuka di Indonesia di bidang studi teknik. Sebagai tindak lanjutnya, Siemens menandatangani nota kesepakatan (MoA) dengan Insititut Teknologi Bandung.

"Siemens memiliki hubungan yang telah terjalin baik dengan ITB, sebagai salah satu universitas teknologi terkemuka di Indonesia. Nota kesepakatan ini untuk Pengembangan Program Digital Twin Ekosistem (D2TEP) untuk menghasilkan tenaga kerja masa depan yang memiliki kompetensi teknis dan siap kerja sehingga dapat memenuhi kebutuhan bisnis dan masyarakat," terang Dr. Lamine Jendoubi.

Dalam merayakan ulang tahun ke-50, Siemens mengadakan serangkaian kegiatan mulai dari kompetisi olahraga dan berbagai perlombaan bagi karyawan, bekerja sama dengan serikat pekerja Siemens.

Siemens Technology Marketplace menampilkan solusi teknologi pintar untuk mendukung transformasi enam fokus industri.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News