Sigit Siap Tunjukkan Kualitas
Selasa, 11 September 2012 – 08:35 WIB

Suporter Persib. Foto: Ramdhani/dok.JPNN
BANDUNG- Salah satu punggawa muda Persib Bandung, Sigit Hermawan optimistis Persib bisa lebih berprestasi lagi di kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2012-2013. Melihat materi dan komposisi pemain, ia menilai saat ini lebih berkualitas dan sesuai apa yang dibutuhkan tim.
"Kalau melihat materi tim, saya optimistis tim akan lebih berprestasi. Setiap posisi telah diisi oleh pemain yang sesuai dengan yang dibutuhkan tim," ungkapnya saat ditemui di Mes Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, kemarin (10/9).
Baca Juga:
Sementara, saat disinggung soal komposisi pemain di barisan depan yang dihuni sejumlah striker berkualitas, seperti Airlangga Sutjipto, Herman Dzumafo Epandi dan Kenji Adachihara, Sigit mengaku, itu bukan halangan baginya. Justru, itu akan dijadikannya sebagai motivasi untuk meningkatkan kualitas, hingga bisa masuk dalam jajaran pemain yang siap diturunkan.
"Mereka semua (pemain di barisan depan, red) tidak saya anggap sebagai pesaing. Memang dimana-mana persaingan itu ada, tapi bagi saya itu menjadi pekerjaan rumah. Dengan hadirnya pemain baru di posisi yang sama, maka saya harus lebih meningkatkan kualitas. Hal ini menjadi motivasi saya untuk semakin berkembang," pungkasnya.(gin)
BANDUNG- Salah satu punggawa muda Persib Bandung, Sigit Hermawan optimistis Persib bisa lebih berprestasi lagi di kompetisi Indonesia Super League
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Trent Alexander-Arnold: Cinta Saya untuk Klub Ini Tidak akan Pernah Pudar
- Rayakan Persib Juara, Bobotoh Berpesta di Jembatan Pasupati Bandung, Meriah
- Gelar Dua Kejurnas Karate, Lemkari Bertekad Cetak Karateka Berkarakter dan Berprestasi
- Kapten Persib Punya Cerita Menarik Sesaat Tim Mengunci Gelar Juara Liga 1
- PBSI Masih Menunggu Hasil MRI Cedera Daniel Marthin
- Tim Beregu Campuran Indonesia di Sudirman Cup 2025 Tak Dalam Komposisi Lengkap Tiba di Jakarta