Sinyal Dukungan untuk Ridho Berbakti Jilid II Menguat

Sinyal Dukungan untuk Ridho Berbakti Jilid II Menguat
Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, BANDARLAMPUNG - Duet kepemimpinan Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo dan Wakil Gubernur Bachtiar Basri kemungkinan besar berlanjut pada Pilgub 2018.

Itu setelah sinyal koalisi partai pendukung kedua calon petahana itu muncul dari Bandung, Jawa Barat, kemarin.

Arena rapat kerja nasional (rakernas) PAN di Hotel Grand Asrilla, jadi momentum keduanya menjajaki koalisi.

Bahkan selain Partai Demokrat dan PAN, diperkirakan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) akan masuk dalam gerbong koalisi.

Kedatangan Ketua DPD Partai Demokrat (PD) Lampung M Ridho Ficardo dan Ketua DPD Partai Gerindra Lampung Gunadi Ibrahim ke arena rakernas menguatkan sinyal koalisi itu. Meskipun, keduanya tak hadir bersama dalam arena rakernas.

Keduanya seolah tidak ingin kehilangan kesempatan untuk bertemu dengan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan dan Ketua DPW PAN Lampung Bachtiar Basri.

Terlebih, rakernas juga merupakan momen yang tepat bagi Ridho yang juga petahana untuk melakukan lobi politik.

Pertemuan Ridho dengan Zulkifli Hasan terjadi di ruang VIP Hotel Grand Asrilla sekitar pukul 18.00, kemarin.

Duet kepemimpinan Gubernur Lampung M. Ridho Ficardo dan Wakil Gubernur Bachtiar Basri kemungkinan besar berlanjut pada Pilgub 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News