Skutik Asal China Ini Siap Menantang Yamaha Nmax dan Honda PCX 

Skutik Asal China Ini Siap Menantang Yamaha Nmax dan Honda PCX 
Haojue UHR150. Foto: Greatbikers

jpnn.com - Produsen otomotif roda dua asal China, Haojue, resmi meluncurkan skuter matik (skutik) terbaru yakni UHR150.

Skutik yang hanya dijual untuk pasar di China itu digadang akan menjadi pesaing Yamaha Nmax dan Honda PCX.

Kabarnya, skutik 149cc tersebut juga akan dijual dengan nama Suzuki Brugman 150.

Meski belum ada konfirmasi, tetapi tidak menutup kemungkinan bahwa skutik tersebut akan menggunakan Brugman untuk dijual di pasar global.

Sebab, Suzuki dan Haojue sudah melakukan kerja sama yang cukup lama.

Bahkan, beberapa produk Suzuki untuk pasar global diprdoksi oleh Haojue seperti NK150 dan Suzuki DR150.

Dikutip dari Greatbikers, Senin (11/10), secara tampilan skutik asal China itu tidak kalah elegan dengan motor besutan Eropa.

Lekukan bodinya cenderung melandai, meski di beberapa bagian seperti area headlamp dibuat tajam.

Produsen otomotif roda dua asal China, Haojue resmi meluncurkan skuter matik terbaru yakni UHR150. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News