Sudah 17 Kampung Zakat Dibangun Kemenag, Baru Diresmikan di Uemalingku

Sudah 17 Kampung Zakat Dibangun Kemenag, Baru Diresmikan di Uemalingku
Kampung Zakat di Desa Bersinar di Dusun Uemalingku Kolo Atas, Kecamatan Mamosalato. Foto dokumentasi LAZNAS Dewan Dakwah

jpnn.com, MOROWALI UTARA - Kementerian Agama (Kemenag) meresmikan Kampung Zakat 'Desa Bersinar' di Dusun Uemalingku Kolo Atas, Kecamatan Mamosalato, Morowali Utara, Sulawesi Tengah.

Selain itu, diresmikan juga Masjid Al-Furqon.

Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kemenag Tarmizi Tohor mengungkapkan Uemalingku merupakan lokasi binaan LAZNAS Dewan Dakwah.

"Masjid Al-Furqon juga didirikan LAZNAS Dewan Dakwah di Dusun Uwemalingku," kata Tarmizi, Kamis (24/3).

Tarmizi mengapresiasi program LAZNAS Dewan Dakwah yang mengirimkan para dai dalam membangun desa-desa terpencil di Indonesia.

Hal ini sejalan dengan program Kemenag, yakni Kampung Zakat.

Dia menyebutkan Kemenag sudah membangun 17 Kampung Zakat, untuk Provinsi Sulawesi Tengah ada di Kabupaten Donggala.

"Mudah-mudahan nanti ke depan akan makin bertambah," ujar Tarmizi.

Kemenag sudah membangun 17 kampung zakat di sejumlah daerah dan diharapkan bertambah banyak

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News