Suzuki Burgman Listrik Sedang Diuji Coba

Suzuki Burgman Listrik Sedang Diuji Coba
Paten Suzuki Burgman listrik. Foto: rushlane

jpnn.com - Suzuki dikabarkan tengah mengembangkan skuter listrik berbasis Burgman Street 125 di India.

Rancangan Suzuki Burgman listrik sudah diajukan dalam sebuah dokumen paten.

Bahkan, purwarupa skutik bertenaga listrik tersebut sedang tahap uji coba di India.

Dokumen patennya sendiri dikirimkan ke Jepang untuk mendapatkan hak kekayaan intelektual.

Burgman listrik akan bersaing dengan TVS iQube, Bajaj Chetak, dan Ather 450X di India.

Berdasarkan detail dokumen paten yang muncul di internet, desain bodinya gak jauh berbeda dari Burgman Street 125 versi mesin bensin.

Dokumen juga menyebut sistem penggerak motor listrik yang unik.

Motornya diletakkan di area bawah jok, dan daya dorong ditransmisikan melalui rantai bukan sabuk (belt). (rushlane/rdo/jpnn)


Suzuki dikabarkan tengah mengembangkan skuter listrik berbasis Burgman Street 125 di India.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News