Suzuki Jimny Rhino Hanya Tersedia 30 Unit

Suzuki Jimny Rhino Hanya Tersedia 30 Unit
Suzuki Jimny Rhino. Foto: Suzuki

jpnn.com - Malaysia mendapatkan edisi spesial Suzuki Jimny Rhino yang menampilkan sejumlah suguhan visual.

Suzuki Jimny bertema Badak itu dilaburi cat warna Pure Pearl White yang menampilkan stiker merah, abu-abu, dan hitam di kap mesin dan bagian profil.

Di bagian belakang, terdapat logo Rhino di penutup roda cadangan dan di atas lambang Jimny di pintu belakang.

Selain livery yang gagah itu, Jimny mendapat sepasang cover spion krom mengilap, gril retro heritage, skid plate ala aluminium yang lebih menonjol, spatbor, deflektor angin, dan casing pelindung untuk diferensial.

Namun demikian, ini bukan “Rhino Edition” pertama dari Suzuki Jimny karena model yang sangat mirip sudah ditawarkan di Afrika Selatan.

Edisi khusus itu masih mengandalkan mesin 1.5 liter N/A menghasilkan tenaga 101 Hp (75 kW / 102 PS) dan torsi 96 lb-ft (130 Nm) yang sama.

Tenaga tersebut ditransmisikan ke empat roda melalui gearbox manual 5 kecepatan dengan shifter jarak rendah terpisah dan sistem AllGrip Pro.

Suzuki Jimny Rhino Edition tersedia dalam jumlah terbatas 30 unit khusus untuk pembeli Malaysia, dengan banderol 174.900 ringgit Malaysia yang setara dengan USD 37.795 atau sekitar Rp 566 juta.

Malaysia mendapatkan edisi spesial Suzuki Jimny Rhino yang menampilkan sejumlah suguhan visual.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News