Tahun Ini, Lorenzo, Biaggi, dan Hugh Dinobatkan Sebagai Legenda MotoGP

Tahun Ini, Lorenzo, Biaggi, dan Hugh Dinobatkan Sebagai Legenda MotoGP
Jorge Lorenzo dengan baju Repsol Honda. Foto: Youtube

jpnn.com - Juara dunia lima kali, Jorge Lorenzo, akan dinobatkan sebagai legenda MotoGP bersama dua pembalap lainnya, Max Biaggi dan Hugh Anderson, tahun ini.

Lorenzo akan dilantik sebagai Legenda MotoGP di Sirkuit Jerez-Angel Nieto di Spanyol musim ini, demikian laman resmi MotoGP.

Jerez merupakan sirkuit di mana Lorenzo menjalani debut Grand Prix pada ulang tahunnya ke-15, juga tikungan terakhir sirkuit itu menyandang nama pebalap asal Spanyol itu.

Lorenzo adalah salah satu pembalap tersukses sepanjang masa, meraih kemenangan pertamanya pada 2003 dan ke-68 pada 2018.

Sabet juara dunia kelas 250cc pada 2006 dan 2007, Lorenzo menjadi yang teratas di kelas premier pada 2010, 2012 dan 2015. Ketiga gelar di kasta tertinggi itu diraih bersama Yamaha sebelum pindah ke Ducati.

Bersama pabrikan asal Italia itu, Lorenzo mempersembahkan tiga kemenangan Grand Prix, sebelum pindah ke Honda dan memutuskan pensiun akhir musim lalu.

"Dinobatkan sebagai Legenda MotoGP membuatku sangat senang. Ketika aku mulai terjun di dunia ini, apa yang ingin aku lakukan adalah turun di kejuaraan dunia," kata Lorenzo.

"Memenangi balapan dan kemudian lima Kejuaraan Dunia adalah jauh di luar ekspektasiku, dan menjadi legenda MotoGP adalah sesuatu yang jauh lebih sulit lagi untuk dicapai."

Juara dunia lima kali, Jorge Lorenzo, akan dinobatkan sebagai legenda MotoGP bersama dua pembalap lainnya, Max Biaggi dan Hugh Anderson, tahun ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News